Kumpulan Resep Kue dan Masakan Mudah Terbaru dan Terlengkap bisa lihat di sini. Bolu kukus adalah kue yang berbahan dasar dari tepung terigu, dengan peroses memasaknya dengan cara di kukus. Bolu kukus ini sebelum dikukus biasanya diberi hiasan di atasnya dengan campuran bermacam ragam ya bunda, untuk topingnya bisa di taburi meses ceres, bisa juga di buat seperti bentuk-bentuk yang unik agar terlihat menarik dan jadi membuat konsumen ingin mencoba nya, bukan hanya toping dan bentuknya saja, bolu ini bisa juga di beri berbagai macam warna. Jika kita bicara soal rasa, tentu saja rasanya begitu enak, dengan tekturnya yang lembut, dan rasanya yang juga sedikit manis tentunya sangat pas deh bunda,
Bolu kukus juga termasuk makanan yang banyak diminati semua kalangan, karna selain rasanya yang manis, teksturnya yang lembut, bolu kukus juga sangat cocok untuk teman minum kopi, cemilan di saat santai, dan bisa juga dijadikan cemilan saat acara keluarga , bahkan di acara resmi sekalipun. Bolu kukus tidak sulit untuk di dapat, karna bolu kukus banyak dijual di toko kue dan roti, bahkan di warung juga bisa kita temukan bolu kukus ini. Namun kebanyakan bolu kukus yang sering kita jumpai adalah bolu kukus ya biasa saja, maksudnya tidak bermotif ya bunda.
Tapi bagaimana jika bunda membuatnya sendiri, tentunya sangat menyenangkan ya bunda, karna untuk membuat sendiri tidak sulit loh bunda, dan juga tidak memakan waktu yang lama bunda. Tentunya untuk bahan-bahan membuat bolu kukus ini tidak sulit, karena bahan-bahannya banyak dijual di pasar, warung, dan swalayan. Kali ini kita akan merubah motif dari bolu kukus yang biasa menjadi bermotif semangka, waaaw.. tentunya sangat menarik ya bunda, dengan motif yang tidak biasa kita lihat. Bagaimana bunda, tertarik untuk membuatnya, jika bunda tidak tahu bahan-bahan dan cara membuatnya, bisa bunda lihat bahan-bahan dan cara membuatnya di bawah ini. Silahkan bunda lihat ya bahan dan cara membuatnya...
Bahan:
- Tepung terigu 200 gram
- Gula pasir 150 gram ( bisa di tambahin kalo suka manis )
- Telor 2 butir
- SP 1 sdt
- Minuman soda 120 ml ( aku pake adem sari 2 sachet )
- Susu bubuk dancow 1 sachet
- Vanili 1/2 sdt
- Meses secukupnya
- Pewarna makanan, merah, hijau
Cara membuat:
- Mixer telor, gula, sp dan dancow sampe putih/ mengembang
- Setelah mengembang masukkan tepung, soda sedikit demi sedikit dengan kecepatan rendah, aduk sampe rata
- Bagi adonan menjadi 3 bagian merah, hijau, putih.
- Yang merah lebih banyak dan beri meses aduk rata.
- Masukan ke dalam cetakan untuk adonan yang merah dulu, setelah itu yang putih di tengah, setelah itu tutup dengan adonan yang berwarna hijau.
- Kukus kira-kira 15 menit
- Setelah matang angkat bolu nya dan sajikan
Selamat mencoba bunda...
0 Komentar untuk "Resep Terbaru Cara Membuat, Memasak BOLU KUKUS SEMANGKA Yang Enak, Lezat, Mudah dan Sederhana"