Resep Cemilan Padat, Enak MARTABAK KEJU Yang Lezat, Mudah, Sederhana dan Terbaru



Buat martabak keju yuk bunda, cemilan yang padat, mengenyangkan dan pastinya rasanya super-super enak nih bunda. Cara membuatnya juga mudah sekali bunda, cukup dengan mengikuti setiap langkah-langkah yang ada kita sudah bisa nih bunda untuk membuat martabak keju yang menggoda. Hmmm..apa saja sih bahan-bahan yang di perlukan untuk membuat martabak yang satu ini. Martabak keju yang satu ini terbuat dari tepung terigu, ragi instan, margarine, telur ayam dan beberapa bahan-bahan lainnya. Lalu do beri isian keju yang di parut dan susu kental manis.

Martabak keju akan bertambah nikmat bila di sajikan dan di nikmati bersama keluarga tercinta bunda. Yuk, langsung saja kita pergi ke pasar untuk membeli semua bahan-bahan yang di perlukan dan setelah itu langsung cusss ke dapur untuk membuatnya dan menyajikannya bunda. Berikut bahan-bahan yang di perlukan dan langkah-langkah cara membuat martabak keju yang enak dan mengenyangkan.

Bahan :
1/2 kg tepung terigu serbaguna
1 sendok makan ragi instant
2 sendok makan margarine ( di lelehkan )
150 gr gula pasir
1/2 sendok teh pasta vanili
650 ml air bersih
1 sendok teh baking powder
2 butir telur ayam ( kocok lepas )

Bahan Isi :
Keju cheddar parut secukupnya
Susu kental manis secukupnya

Baca juga : resep cemilan enak martabak manis pandan yang lezat, mudah, sederhana dan terbaru

Cara Membuat :
  • Campur semua bahan dalam satu wadah untuk membuat adonan martabak kecuali baking powder dan air, tuang sedikit demi sedikit sambil di aduk-aduk sampai tercampur rata
  • Kocok adonan martabak dengan menggunakan mixer sampai berbusa selama 5-7 menit
  • Masukkan baking powder ke dalam adonan, aduk hingga merata dan diamkan selama 1 jam kemudian di tutup rapat
  • Panaskan wajan khusus martabak yang sudah di oles margarine
  • Tuang adonan ke dalam wajan yang sudah panas dan ratakan, tunggu sampai adonan martabak keluar gelembung-gelembung dan matang sambil di tutup lalu di angkat
  • Oles semua permukaan martabak dengan margarine
  • Parut keju di atas martabak-martabak yang sudah matang
  • Kucuri dengan susu kental manis putih secukupnya
  • Belah martabak menjadi dua bagian kemudian di lipat membentuk setengah lingkaran lalu di potong-potong
  • Martabak manis susu keju siap untuk di nikmati
Bagaimana bunda, berminatkan untuk langsung membuatnya. Jika bunda ingin melihat resep lainnya, bunda dapat melihatnya di kumpulan resep kue dan masakan terbaru dan termudah bisa lihat di sini.

Selamat mencoba...

Sumber : reseproemahku, Pict by pinterest

Related : Resep Cemilan Padat, Enak MARTABAK KEJU Yang Lezat, Mudah, Sederhana dan Terbaru

0 Komentar untuk "Resep Cemilan Padat, Enak MARTABAK KEJU Yang Lezat, Mudah, Sederhana dan Terbaru"