Suka dengan bolu gulung bun, ini ada resep terbaru bolu gulung ekonomis. Cukup dengan 6 butir telur dan beberapa tambahan bahan lainnya kita sudah bisa membuatnya di rumah. Jadi tunggu apalagi, langsung saja yuk kita lihat apa saja bahan-bahan yang di perlukan dan cara membuat bolu gulung ekonomis yang enak.
Bahan :
70 gr tepung terigu protein rendah
10 gr susu bubuk
10 gr tepung maizena
6 btr telur utuh
90 gr gula pasir
3/4 sdm SP
125 gr mentega, lelehkan
1 sdt vanilla essence
Filling :
Nutella
Meises coklat
Baca juga : resep menyehatkan salad buah yang enak, lezat, mudah dan terbaru
Cara membuat :
- Campur semua bahan jadi satu (kecuali mentega cair)
- Kocok hingga kental
- Tambahkan mentega cair, aduk rata
- Tuang adonan ke loyang 26 cm yang telah di oles margarin dan di alas kertas roti
- Panggang selama +/- 15 menit dengan suhu 190°c atau sesuaikan dengan oven masing-masing
- Biarkan dingin, oles dengan nutella dan di tabur meises coklat
- Gulung dan padatkan
Untuk bunda-bunda yang ingin mencoba dengan resep yang lainnya, dapat melihatnya di kumpulan resep kue dan masakan mudah terbaru dan terlengkap bisa lihat di sini.
Selamat mencoba...
Sumber : @sucenlim_ind
1 Komentar untuk "Resep Mudah Cara Membuat BOLGUL EKONOMIS 6 TELUR yang Enak, Terbaru, Sederhana dan Kekinian"
siap untuk dicoba... :)