PIE BROWNIS TEPLON⁣ Resep Cemilan Rumahan, Enak, Lezat, Mudah, Sederhana dan Terbaru



Sore-sore begini enaknya ngemil yang manis dan mengenyangkan nih bunda. Biar anak-anak dan suami tetap betah di rumah selagi masa pandemi ini. Seperti yang satu ini pie brownis teplon, cemilan sederhana tapi rasanya nikmat abis. Mau mencobanya bunda, yuk lihat resepnya di bawah ini.

Bahan crust :
10 sdm terigu protein rendah (*kunci biru)⁣
5 sdm margarin, dinginkan di kulkas (beku)⁣
1 btr kuning telur⁣
1 sdm gula halus⁣

Bahan brownis :
3 sdm terigu protein rendah⁣
3 sdm gula pasir⁣
2 sdm susu kental manis coklat⁣
1 btr telur⁣
1/4 sdt baking powder⁣
50 ml minyak goreng⁣
50 gr DCC / coklat batang⁣
1/2 sdm coklat bubuk⁣

Topping :⁣
Choco chip secukupnya bisa ganti DCC yang di potong-potong kecil⁣
Kacang sangrai atau almond⁣

Baca juga : resep terbaru rujak uleg enak, manis, pedas, mudah, sederhana dan kekinian

Cara membuat crust :⁣
  • Campur semua bahan dengan sendok sampai tercampur rata dan kalis, tidak perlu di ulen⁣
  • Bungkus plastik diamkan dalam kulkas kira-kira min 15 menit
Cara membuat brownis :
  • Panaskan minyak goreng dan DCC sampai larut tapi tidak sampai mendidih, sisihkan dan biarkan dingin
  • Campur rata tepung, coklat bubuk dan baking powder jika perlu di ayak
  • Mikser dengan kecepatan tinggi gula dan telur sampai putih mengembang dan gula larut kira-kira 5 menit
  • Turunkan kecepatan, masukkan campuran tepung sedikit demi sedikit lalu masukkan susu kental manis coklat, mikser sampai rata
  • Masukkan coklat leleh aduk balik adonan sampai tercampur rata
Penyelsesaian :⁣
  • Cetak bahan crust di teplon sampai rata
  • Rapikan bagian pinggirnya lalu cubit-cubit hingga berbentuk gelombang
  • Lalu tusuk-tusuk permukaan kulit pie dengan garpu
  • Panggang dengan api kecil banget. Jika punya beri alas seng dibawah teplon atau bisa dengan cara membalik tungku kompor, panggang sebentar
  • Masukkan adonan brownis lalu taburkan choco chips dan kacang atau almond, tutup wajan
  • Sesekali di liat dan di putar posisi wajan agar panasnya bisa merata
  • Jika permukaan brownis sudah mengkilat tandanya sudah matang
  • Matikan api, biarkan pie dingin di teplon
  • Setelah dingin potong-potong dan sajikan
Note :
  • Jika ingin brownis tetep moist jangan terlalu lama memanggangnya jika brownis sudah matang segera angkat dan gunakan wajan teplon kecil agar bentuk pie bisa cekung dan lapisan brownis bisa tebal. Begitu juga sebaliknya jika ingin brownis lebih kering
  • Baking powder bisa di skip jika ingin brownis lebih fudgy
  • Jika ingin lebih praktis bisa menggunakan tepung premix brownis
Buat bunda yang mau mencoba dengan resep lainnya dapat melihatnya di kumpulan resep kue dan masakan mudah terbaru dan terlengkap bisa lihat di sini.

Selamat mencoba...

Sumber : endahsari_83⁣

Related : PIE BROWNIS TEPLON⁣ Resep Cemilan Rumahan, Enak, Lezat, Mudah, Sederhana dan Terbaru

0 Komentar untuk "PIE BROWNIS TEPLON⁣ Resep Cemilan Rumahan, Enak, Lezat, Mudah, Sederhana dan Terbaru"