Bahan ayam :
500 gr daging ayam ( paha)
1/2 sdt garam
1/2 sdt lada
1 butir putih telor
1 sdm bubuk bawang putih ( bisa pakai bawang putih fresh di tumbuk halus 2 siung)
1 sdt oregano ( optional )
1 sdt kaldu bubuk ayam
1 sdt bubuk cabe
3 sdm maizena
2 kotak kecil es
Bahan kering :
5 sdm tepung maizena
5 sdm tepung beras
1/2 sdt garam
1/2 sdt bubuk cabe
1/2 sdt lada
1/2 sdt bubuk kaldu ayam
1 sdt bubuk bawang putih
Baca juga : Resep dan Cara Memasak Menu Terbaru AYAM ASAM MANIS Enak, Mudah, Sederhana dan Wajib di Coba
Cara memasak :
- Marinasi ayam dengan bumbu di bahan marinasi selama 15 menit
- Ambil ayam yang sudah di marinasi di balurin ke bahan kering dan remas remas supaya tepung lengket ke daging ayam
- Dan langsung di goreng dengan minyak panas sampai 3/4 matang, angkat
- Panaskan lagi minyak 2 menit dan goreng sekali lagi ayam tadi sampai kriuk matang ( ini tips supaya kriuk )
Bahan saus :
1 sdm cabe bubuk
3 sdm saus sambel pedas
1 sdm sajo gochujang korea
1 sdm kecap manis
1 sdm saos tiram
2 sdm gula pasir
2 sdm cuka apel ( jeruk nipis / jeruk limo / jeruk sonkit ) kalau nggak suka cuka bisa di ganti sesuai selera )
150 ml air putih
Bahan pelengkap :
2 siung bawang putih cincang
1 bawang bombay
1 paprika
2 btg daun bawang
10 butir telor puyuh matang ( optional)
Cara memasak :
- Tumis bawang bombay + putih dan setelah 1/2 matang masukkan paprika dan tumis bahan saos
- Setelah saos semakin kental dan kadar air sudah berkurang masukan ayam yang sudah di goreng plus telor puyuh, tutup api dan aduk sampai rata
Selamat mencoba...
Sumber : lysa_tangkulung
0 Komentar untuk "Resep dan Cara Memasak KOREAN SPICY CHICKEN Enak, Mudah, Sederhana, Terbaru dan Kekinian"